BARABAI, sabanua.com – Sebagi wujud meningkatkan sinergitas antar lembaga di Kabupaten Hulu Sungai Tengah, BO BRI Barabai serahkan bantuan kepada Rutan Kelas IIB Barabai. Kamis, (07/03/2024).
Bantuan yang diserahkan langsung Branch Office Head BRI Barabai, Affis Broto Kusumo diterima langsung Kepala Rutan Kelas IIB Barabai, Gusti Iskandarsyah.
Adapun besaran dana yang diserahkan oleh Bank BRI Barabai adalah sebesar Rp. 5.000.000 yang rencananya dana tersebut akan digunakan untuk peningkatan pagar depan Rutan Barabai.
Affis Broto Kusumo kepada awak media mengatakan bahwa bantuan ini menindaklanjuti adanya proposal yang masuk dari Rutan Kelas IIB Barabai.
“Beberapa hari lalu, kita bincang-bincang dengan Karutan dan membahas terkait peningkatan pagar di Halaman Depan Rutan. Pertemuan itu selanjutnya ditindaklanjuti dengan proposal dan hari ini kita menyerahkan dana untuk itu dan tentunya semoga bermanfaat,” Jelasnya.
Sementara itu, Karutan Barabai, Gusti Iskandarsyah menyampaikan bahwa bantuan dana ini merupakan bukti nyata sinergitas yang dibangun antara Rutan dan BRI untuk mewujudkan pemasyarakatan maju.
“Perhatian BRI selama ini memang luar biasa, tentu ini merupakan bukti dukungan dari BRI untuk mewujudkan pemasyarakatan maju,” Jelasnya.