Tapin  

Puluhan Skater Unjuk Kebolehan Di Tapin

Puluhan Skater Unjuk Kebolehan Di Tapin

Rantau, sabanua.com – Puluhan Skater dari berbagai daerah di Kabupaten/ Kota di Kalimantan Selatan hadiri event “Bastari Skateboarding Day 2022” di Halaman Tenis indoor, Minggu (26/6).

Kegiatan digelar dalam rangka memperingati hari skateboard sedunia tahun 2022. Event tersebut digelar Komunitas Bastari Skateboard dan diikuti puluhan skater dari berbagai daerah.

Ketua Komunitas Bastari Skateboard, Yudha Pradana mengatakan bahwa digelarnya event tersebut dengan tujuan untuk silaturahmi antar komunitas skateboard khususnya di Kalimantan Selatan.

“Selain untuk silaturahmi dari komunitas-komunitas skateboard dibeberapa daerah juga sekaligus mengenalkan kota kita Tapin,” jelasnya.

Yudha menjelaskan dalam event tersebut ada beberapa rangkaian kegiatan yang dilaksanakan, seperti street parade, best tricks, high ollie, long ollie dan beberapa fun games.

Sedangkan untuk peserta yang terlibat ada sekitar 36 orang, selain dari Kabupaten Tapin juga ada dari kota Kandangan, Barabai, Amuntai, Banjarbaru dan Marabahan Batola.

Menurutnya kegiatan tersebut selain untuk olahraga, juga bisa membawa dampak positif, termasuk lebih mengenalkan skateboard ke masyarakat, khususnya anak muda.

“Mudah mudahan kedepannya kami berharap bisa melibatkan pemerintah daerah terutama kepada Dinas terkait, agar bisa lebih meriah dalam menyelenggarakan kegiatan selanjutnya,” harapnya.

Sementara itu, Aqbil Resqan Hidayat peserta dari Amuntai Hulu Sungai Utara (HSU) berharap nantinya event Bastari Skateboarding terus diselenggarakan.

“Kami ucapan terimakasih kepada semua panitia penyelenggara. Kedepannya semoga bisa diselenggarakan lagi dengan lebih meriah,” tuturnya. (SB06)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *