Tapin  

Bina Bumdes Terbaik se Kalsel, PT BRE di Ganjar Penghargaan

 

Rantau, sabanua.com – Berkat upaya pembinaan kepada Badan Usaha Milik Desa – (Bumdes) Mitra Hidayat Mandiri Desa Bitahan Baru. PT Bhumi Rantau Energi berhasil mendapatkan penghargaan dari Gubernur Kalimantan Selatan H Sahbirin Noor.

Piagam Penghargaan diserahkan langsung oleh Sekda Provinsi Kalimantan Selatan, Roy Rizali yang diterima oleh Mine support operasional PT Bhumi Rantau Energi, Joko Bagiono, beberapa waktu lalu.

Mine Support Operasional PT BRE, Joko Bagiono mengatakan bahwa pihak perusahaan mengaku senang atas di terimanya penghargaan ini, padahal awalnya pihak perusahaan hanya ingin membina Bumdes sehingga desa lebih maju dan berkembang.

“Pihak PT BRE awalnya ingin membina Bumdes agar dapat meningkatkan perekonomian masyarakat di desa,” ungkapnya.

Dijelaskan Joko, sebagai abak perusahaan Padang karunia grup dan juga dibawah naungan Hasnur Grup, PT BRE pada tahun ini berencana akan meningkatkan pembinaan ke beberapa Bumdes di sekitar perusahaan seperti Desa Ayunan papan.

“Sedangkan untuk Bumdes Bitahan Baru untuk ternak ayam petelor yang awalnya hanya 500 ekor, akan kita tingkatkan menjadi 1500 ekor,” ujarnya.

Diakuinya juga, selain membantu perekonomian masyarakat hasil telor juga dibagikan kepada masyarakat yang kurang mampu dan untuk anak stunting, sehingga apa yang kita berikan bermamfaat.

“PT Bhumi Rantau Energi selalu berupaya untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat dalam hal pembinaan atau peningkatan kesejahteraan di Desa,” tandasnya.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *