Asman Toga Tapin Raih Juara Pertama

Ratna Ellyani Lakukan Pembinaan Asman Kestrad Sumber Sehat

 

Rantau, sabanua.com – Asuhan Mandiri tanaman obat keluarga (Asman Toga) dan preasure Kabupaten Tapin berhasil meraih Juara Pertama untuk dua ketegori yang berbeda.

Untuk kategori daerah perkotaan, Asman Toga Kuncup Harapan 2, Kelurahan Karangan Putih Kec. Binuang.

Untuk kategori daerah pedesaan, Asman Toga Sumber Sehat, Desa Mekar Sari, Kec. Binuang.

Ketua PKK Tapin, Hj Ratna Ellyani mengaku sangat senang bahwa asuhan mandiri tanaman obat keluarga Kabupaten Tapin berhasik meraih Dua Juara Pertama untuk kategori Perkotaan dan Pedesaan.

“Alhamdulilah Asman toga dan Preasure Tapin berhasil meraih juara untuk dua kategori yang berbeda,” Ujarnya.

Pihaknya pun secara bertahap dan berkala selalu memberikan pelatihan kepada para kader yang ada, baik dalam membudayakan toga maupun pemahaman teknik akupresur itu. Dari kader kemudian mengedukasi masyarakat supaya bisa melakukan di keluarganya masing-masing, dengan harapan masyarakat bisa mengobati dirinya sendiri.

“Bagaimana tanaman itu dipergunakan masyarakat, karena itu adalah tentang asuhan mandiri dan akupresur, jadi selain tanaman itu digunakan masyarakat. Ada juga akupresur itu bagaimana cara menangani gejala penyakit ringan seperti pusing, batuk, nyeri otot, mual, sakit perut, maupun muntah sebelum masyarakat dibawa ke pelayanan kesehatan,” ungkapnya

Ratna Ellyani turut menghimbau kepada masyarakat agar dapat menanam tanaman obat di pekarangannya masing – masing.

“Dimana dalam hal ini, masyarakat diminta agar berupaya memelihara kesehatannya dan mengatasi masalah kesehatan ringan secara mandiri dengan memanfaatkan tanaman obat keluarga,”Ujarnya.

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *