RANTAU, sabanua.com – Dalam upaya meningkatkan kesadaran akan pentingnya pola hidup bersih dan sehat, PT Bhumi Rantau Energi (BRE) bekerjasama dengan Puskesmas Lokpaikat menggelar Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) bagi warga Desa Bitahan Baru, Rabu (11/09/2024).
Program ini menjadi salah satu bentuk komitmen perusahaan dalam memberdayakan masyarakat sekitar melalui berbagai kegiatan kesehatan yang bermanfaat.
Kegiatan Germas kali ini mencakup senam lansia, pengobatan penyakit tidak menular bagi lansia, serta Posbindu untuk balita.
Tak hanya itu, anak-anak balita juga mendapatkan tambahan makanan sehat sebagai upaya mencegah risiko stunting di Desa Bitahan Baru.
“Kami ingin mengajarkan masyarakat tentang pentingnya hidup bersih dan sehat. Dengan kegiatan seperti senam lansia dan pengobatan, diharapkan masyarakat dapat menjaga kesehatan mereka secara lebih baik,” ujar M. Aulia Rahman, Panitia Germas.
Salah satu fokus utama kegiatan ini adalah pencegahan stunting pada balita. “Khusus untuk balita, kami memberikan tambahan makanan sehat agar mereka terhindar dari risiko stunting,” tambahnya.
Sementara itu, External Relations Supervisor PT Bhumi Rantau Energi, Zulkipli Muhtar, mengungkapkan bahwa program ini merupakan bagian dari rutinitas tahunan perusahaan dalam memberdayakan masyarakat desa sekitar.
“Setiap tahun, kami menggelar berbagai program secara bergilir di desa-desa sekitar. Tahun lalu, kami fokus pada penanganan stunting, dan tahun ini kami mengadakan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat,” jelas Zulkipli.
Ia menegaskan bahwa program ini bertujuan untuk meningkatkan pola hidup sehat di masyarakat, sehingga keberadaan PT Bhumi Rantau Energi di Kabupaten Tapin bisa memberikan dampak positif yang nyata bagi warga sekitar.
“Melalui program ini, kami berharap masyarakat di sekitar perusahaan dapat memiliki pola hidup bersih dan sehat. Ini adalah salah satu cara kami memastikan manfaat perusahaan dirasakan langsung oleh masyarakat,” tutup Zulkipli.