Tapin  

Hujan Lebat Guyur Tapin, Dua Kelurahan Di Kecamatan Binuang Banjir

Hujan Lebat Guyur Tapin, Dua Kelurahan Di Kecamatan Binuang Banjir

Rantau, sabanua.com – Hujan lebat yang mengguyur Kabupaten Tapin sejak kemarin malam membuat dua kelurahan di Kecamatan Binuang terendam banjir hingga 40 Centimeter.

Dua Kelurahan tersebut yakni Kelurahan Binuang dan Kelurahan Raya Belanti sekitar pukul 13.40 WITA hingga saat ini masih mengalami peningkatan debit air.

Informasi diterima melalui, Kepala BPBD Tapin, Said Abdul Nasir, bahwa di Kelurahan Binuang, lokasi yang terendam banjir yakni Pasar Binuang dengan ketinggian air 10-30 centimeter dan kondisi saat ini debit air sudah mengalami penurunan.

Sementara itu, di Kelurahan Raya Belanti, Lokasi yang terdampak ada 10 RT yakni, RT 04, RT 05, RT 06, RT 07, RT 08, RT 09, RT 10, RT 12, RT 13 dan RT 14, dengan ketinggian air pada permukaan jalan kurang lebih 05 – 40 centimeter.

Di Kelurahan Raya Belanti ini, total Rumah warga yang tergenang kurang lebih 22 unit dengan jumlah 25 Kepala Keluarga atau 90 jiwa.

Adapun upaya yang di lakukan Personil BPBD Kabupaten Tapin yakni melakukan groundcheck kondisi terkini dan air masih mengalami peningkatan.

Sementara itu, Babisa Binuang, Serma Gunawan saat dilokasi mengatakan bahwa kondisi sungai Binuang, saat ini debit air mengalami peningkatan.

“Kita telah melaksanakan pengecekan di sana dan debit air meningkat, sebagian rumah warga sudah terdampak banjir,” jelasnya. (SB04)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *