Tapin  

Datang ke Venue Lomba, Masyarakat Bisa Dapatkan Hadiah Doorprize 

RANTAU, sabanua.com – Untuk memeriahkan Musabaqah Tilawatil Qur’an Nasional ke XXXV tingkat provinsi Kalimantan Selatan di kabupaten Tapin, Pemerintah daerah siapkan doorprize di masing – masing venue MTQ.

“Hadiah doorprize kita siapkan untuk masyarakat yang datang untuk melihat lomba – lomba MTQ di masing – masing venue,” ujar Sekretaris Daerah Kabupaten Tapin H Sufiansyah, Sabtu 27/04/2024.

Dijelaskan Sufiansyah, selain menyiapkan hadiah hiburan kepada pemenang MTQ di kabupaten Tapin berupa umrah. Pemerintah daerah juga tidak lupa menyiapkan puluhan hadiah doorprize kepada masyarakat yang turut hadiah ke masing – masing venue MTQ.

“Masyarakat yang datang ke venue MTQ akan mendapatkan kupon undian yang nantinya akan kita undi,” ujarnya.

Sekda berharap kepada masyarakat agar dapat berhadir ke setiap venue MTQ selain untuk melihat lomba – lomba Tilawatil Qur’an juga akan mendapatkan hadiah – hadiah yang disiapkan Pemerintah daerah. Terlebih pelaksanaan MTQ dimulai dari tanggal 27 April 2024 hingga 02 Mei 2024.

“Mari bersama – sama memeriahkan Musabaqah Tilawatil Qur’an Nasional ke XXXV tingkat provinsi Kalimantan Selatan di kabupaten Tapin dengan cara datang langsung ke lokasi lomba,” pinta sekda.

Untuk lokasi venue sendiri yakni, panggung utama di kawasan ruang terbuka publik Tapin, Aula PKK Kabupaten Tapin, Aula Tamasa Setda Tapin, Pendopo Galuh Bastari, Aula Perpustakaan, Halaman Perpustakaan, Aula SMAN 1 Rantau, Laboratorium SMAN 1 Rantau, Masjid Agung Humasa, Masjid Nurul Falah Dulang, dan Masjid Mujahidin.

(SB02).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *