RANTAU, sabanua.com – Penjabat Bupati Tapin Muhammad Syarifuddin hadiri rapat koordinasi Asosiasi Pemerintahan Desa Seluruh Indonesia Kabupaten Tapin. Bertempat Pendopo Pertanian Bay Pass Rantau. Kamis (7/3/2024) kemarin.
Turut hadir Kepala Dinas Pemerintahan Masyarakat dan Desa Rahmadi, Perwakilan DPKAD Tapin dan Perwakilan Camat Tapin Utara dan Ketua APDESI Kab Tapin
Ketua APDESI Tapin Fadli Rahman mengatakan, kegiatan rakor Apdesi ini agenda rutinitas per tiga bulan dengan tujuan silaturrahmi dan bertukar pendapat sesama kepala desa desa di Kabupaten Tapin.
“Rakor Apdesi bertujuan untuk mempererat siturrahmi dan koordinasi antar desa dengan pemerintah daerah Kabupaten Tapin untuk saling menyamakan tujuan apa-apa yang dilaksanakan desa maupun kabupaten Tapin di tahun ini maupun yang akan datang, “ujarnya.
Berharap pada pertemuan ini ada wejangan dan masukan bagi kami desa agar nanti bisa maju dan berkembang.
Pj Bupati Tapin Muhammad Syarifuddin dalam sambutannya mengatakan, mengapresiasi kegiatan silaturrahmi ini dapat terselenggara dengan sangat baik.
“Karena dengan adanya silaturrahmi ini pemerintah daerah kabupaten dan pemerintah desa mampu meningkatkan sinergitas untuk pelaksanaan pemerintahan yang optimal, “katanya.
Oleh karena itu minta seluruh kepala desa agar waspada cermat dalam menanggapi segala bentuk penyimpangan yang terjadi di tengah masyarakat kita, dan juga ingin semua kepala desa agar intens menjalin komunikasi dan koordinasi dengan para tokoh agama tokoh masyarakat dan aparat terkait.
Dikatakan Pj bahwa Pemerintah kabupaten mendelegasikan kewenangannya kepada camat dan kepala desa untuk mengoptimalkan kinerja terutama dalam hal prioritas pembangunan.
“Untuk itu marilah kita bersama sama benahi dan tangani masalah masalah yang ada di Kab Tapin kita ini, sehingga insha Allah Kedepan nanti kita akan merasakan kehidupan yang lebih nyaman lebih tentram dan lebih damai di Kabupaten yang kita cintai ini, “ajak Pj Bupati Tapin.
Pada kesempatan ini, saya sampaikan kepada seluruh kepala desa di Kab Tapin untuk terus bekerja sesuai peraturan perundang undangan yang berlaku menjaga semangat dan kesehatan sehingga pemerintahan di desa dapat diselenggarakan dengan aman dan lancar.
Selanjutnya diskusi dan tanya jawab antara Kepala Desa Dengan Pj Bupati Tapin, Kepala Dinas PMD dan DPKAD Kabupaten Tapin.(SB01)