Tapin  

Bupati Harapkan Pasar Murah Sesering Mungkin

Bupati Harapkan Pasar Murah Sesering Mungkin

Rantau, sabanua.com – Pemerintah Kabupaten Tapin bekerjasama Dinas Perdagangan Provinsi Kalsel, gelar pasar murah kebutuhan pokok jelang Hari Raya Idul Adha. Bertempat di Halaman Sekretariat PKK Tapin, Rabu (6/7).

“Melihat tingginya animo masyarakat akan pasar murah, saya ingin kegiatan pasar murah dapat dilaksanakan sesering mungkin,” Pinta Bupati Tapin HM Arifin Arpan saat membuka pasar murah.

Menurut Bupati, Adanya pasar murah ini sangat diinginkan masyarakat dari semua kalangan, karena semua kebutuhan pokok dijual dengan harga murah. Bahkan beberapa barang yang tidak dijual dipasar ada di pasar murah.

“Kalau tidak setiap bulan, paling tidak saat momen-momen penting di Kabupaten Tapin bisa dilaksanakan, seperti hari jadi Kabupaten atau jelang hari raya idul Fitri dan adha atau jelang bulan Ramadan,” tuturnya.

Karena kegiatan pasar murah sangat membantu masyarakat dalam membeli kebutuhan pokoknya atau keperluan sehari-hari.

“Dengan adanya pasar murah, salah satu kepedulian kita membantu masyarakat,” tuturnya.

Sementara Kepala Dinas Perdagangan (Disdag) Provinsi Kalsel, Birhasani menanggapi keinginan Bupati agar setiap momen penting bisa dilakukan pasar murah. Menurutnya hal itu bisa saja dilaksanakan, kalau bisa dianggarkan di APBD Kabupaten atau Provinsi.

“Intinya kita siap melaksanakan, kalau ada anggarannya di APBD Kabupaten atau Provinsi,” tuturnya. (SB03)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *