RANTAU, Sabanua.com – Bupati Tapin HM Arifin Arpan mengambil sumpah kepada 207 Aparatur Sipil Negara angkatan tahun 2020 yang telah selesai menjalani masa CPNS. Kamis 16/12 Bertempat di Aula Tamasa.
Menurut Bupati Tapin, Saat ini kebutuhan akan pegawai di Kabupaten Tapin cukup tinggi, namun hal itu harus dibarengi dengan prestasi yang gemilang dan dapat membuat inovasi ataupun program yang dapat berguna untuk kemajuan daerah.
“Inovasi yang dibuat juga bertujuan untuk kesejahteraan masyarakat Tapin,” Ungkapnya.
Karena sebuah inovasi itu diperlukan untuk kemajuan pembangunan daerah. Sehingga ASN yang baru dilantik ini nantinya dapat membuat gebrakan untuk perubahan di Kabupaten Tapin.
“Dengan kita membuat sebuah inovasi itu juga berdampak kepada jenjang karir yang kita tempuh. Karena bisa cepat naik jabatan,” ungkapnya.
Supaya jenjang karir sebagai ASN bagus, Bupati dua periode ini berharap kepada seluruh pegawai yang baru disumpah sebagai ASN, agar dalam bekerja jangan cuma menunggu perintah.
Apalagi kalian yang baru disumpah merupakan orang-orang terbaik, berhasil menyisihkan ribuan orang yang mendaftar mengikuti tes CPNS beberapa waktu lalu.
“Jadi bekerjalah dengan baik, kembangkan diri dan harus lebih siap dalam menerima tongkat estafet kepemimpinan. Karena suatu saat kalian akan punya jabatan strategis,” pungkasnya. (SB03)